EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARANVALUE CLARIFICATION TECHNIQUE (VCT) TERHADAP KEDISIPLINAN PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS VIII 1 DI SMP NEGERI 7 SINJAI

ISMAYANI, ISMAYANI (2020) EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARANVALUE CLARIFICATION TECHNIQUE (VCT) TERHADAP KEDISIPLINAN PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS VIII 1 DI SMP NEGERI 7 SINJAI. Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM MUHAMMADIYAH SINJAI.

[thumbnail of ISMAYANI.pdf] Text
ISMAYANI.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: Keefektifan Model Pembelajaran VCT Terhadap Kedisiplinan Peserta Didik
Siswa Kelas VIII 1 di SMP Negeri 7 Sinjai ditinjau dari hasil pengisian angket yang diberikan kepada siswa. Jenis penelitian
ini adalah penelitian Eksperimen (Pre-Experimental Design)dengan One-Group Pretest-Posttest Design. Populasi dalam
penelitian ini adalah siswa kelas VIII 1SMP Negeri 7 Sinjai. Teknik pengumpulan data adalah teknik angket dan
dokumentasi. Instrumen di uji dengan menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Sedangkan uji prasyarat analisis
menggunakan uji normalitas untuk mengetahui apakah data berdistribusi normal atau tidak. Teknik analisis data yang
digunakan adalah teknik analisis Uji Paired Sample t test. Teknik ini digunakan untuk mengetahui signifikansi hubungan
antara variabel Pretest dan variabel Posttest. Hasil analisis data yaitu adanya peningkatan terhadap kedisiplinan peserta didik di SMP Negeri 7 Sinjai melalui model VCT. Hal ini ditunjukkan dari nilai sig (2-tailed) 0,000 < 0,05, berarti HO ditolak dan Ha diterima. Artinya model pembelajaran Value Clarification Technique efektif dalam meningkatkan kedisiplinan peserta
didik pada mata pelajaran pendidikan agama islam di SMP Negeri 7 Sinjai.

Tipe Dokumen: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Fakultas/Jurusan: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: asriani
Date Deposited: 27 Mar 2021 06:56
Last Modified: 27 Mar 2021 06:56
URI: http://repository.iaimsinjai.ac.id/id/eprint/432

Actions (login required)

View Item
View Item