SISTEM BISNIS KAYU BANTALANG DI DESA MATTUNRENG TELLUE (Tinjauan Bisnis islam)

NASRAWATI, NASRAWATI (2019) SISTEM BISNIS KAYU BANTALANG DI DESA MATTUNRENG TELLUE (Tinjauan Bisnis islam). Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM MUHAMMADIYAH SINJAI.

[thumbnail of NASRAWATI New.pdf] Text
NASRAWATI New.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: pertama, Bisnis kayu bantalang di Desa Mattunreng Tellue di lakukan di lahan rakyat atau di lokasi masyarakat, masuk dalam bisnis agraria yang bertujuan mengolah kayu setengah jati untuk keperluan konsumen khususnya bagi perusahaan atau peralatan proyek maupun bagi masyarakat pada umumnya pebisnis menggunakan modal yang tidak banyak hanya membutuhkan mesin penebang atau pemotong kayu. Adapun sistem yang di gunakan pebisnis yaitu dengan cara penaksiran, persetujuan, dan sistem pembelian, dalam sistem pembelian itu terdiri dari pembelian perpohon, perlokasi dan perkubik setelah mendapatkan kesepakatan antara pebisnis dengan pemilik maka pebisnis melakukan pengerjaan. Dalam melakukan bisnisnya pebisnis kayu bantalang telah mengurus surat izin baik izin penebangan maupun izin pengangkutan, kemudian kayu bantalang tersebut di angkut di Makassar dan kota-kota lainnya dan di terima oleh pelanggang pebisnis tersebut untuk selanjutnya di pakai untuk kebutuhan rumah, proyek atau perusahaan. Sistem panen yang mereka pakai yaitu sistem tebang pada hutang rakyat, yaitu penebangan pohon dilakukan apabila pohon sudah tua dan sudah layak tebang dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Kedua, Kegiatan bisnis kayu bantalang di Desa Mattunreng Tellue dapat dikatakan sebagai kegiatan bisnis Islam walaupun masih ada dari mereka yang belum terlalu paham dengan apa yang di maksud dengan bisnis Islam namun dapat dikatakan sebagai bagian dari bisnis Islam karena di dalamnya menerapkan prinsip-prinsip bisnis Islam, dan etika bisnis Islam, misalnya bersikap jujur, adil ber tanggung jawab, jauh dari unsur riba dan tidak menjelekkan bisnis lain.

Tipe Dokumen: Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas/Jurusan: Fakultas Ekonomi dan Hukum Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: asriani
Date Deposited: 21 Oct 2020 03:21
Last Modified: 02 Jul 2022 08:21
URI: http://repository.iaimsinjai.ac.id/id/eprint/78

Actions (login required)

View Item
View Item