SUKMAWATI, SUKMAWATI (2022) METODE PENAFSIRAN AIDH AL-QARNI DALAM KITAB AL-MUYASSAR. Skripsi thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM MUHAMMADIYAH SINJAI.
SKRIPSI SUKMAWATI.pdf
Download (1MB)
Abstrak
Penelitian ini merupaka penelitian kepustakaan (Library Research) yang
sasarannya adalah metode penafsiran Aidh Al-Qarni dalam menafsirkan Tafsir Al-Muyassar. Dalam Tafsir Al-Muyassar karya Aidh Al-Qarni menggunakan metode Ijmali dalam
menafsirkan ayat-ayat al-Qur’an cenderung menggunakan corak sufi. Dalam teknik penulisan Tafsir Al-Muyassar lebih dipengaruhi oleh latar belakang pengetahuan dan pengalaman
serta tujuan yang ingin dicapai oleh Aidh Al-Qarni yakni mengacu pada urutan surah yang terdapat dalam mushaf standar yang dipakai para ulama tafsir. Sedangkan sistematika
yang digunakan dalam menafsirkan Tafsir Al-Muyassar diawali dengan menyebutkan daftar isi urutan-urutan surah yang sesuai dengan mushaf serta menjelaskan maksud dan tujuan yang
terdapat dalam muqaddimahnya. Dalam menafsirkan sura Al�Qarni selalu menyebutkan tentang identitas turunnya surah tersebut disertai dengan makna dari surah itu. Adapun
kelebihan Tafsir Al-Muyassar yakni bahasanya mudah dipahami dan menbeutkan inti makna yang terkandung dalam ayat-ayat al-Qur’an serta menyebutkan pendapat yang shahih.
| Tipe Dokumen: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion |
| Fakultas/Jurusan: | Fakultas Ushuluddin dan Komunikasi Islam > Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir |
| Depositing User: | asriani |
| Date Deposited: | 24 Dec 2022 02:54 |
| Last Modified: | 24 Dec 2022 03:05 |
| URI: | http://repository.iaimsinjai.ac.id/id/eprint/965 |
