MUTMAINNAH, MUTMAINNAH (2021) ANALISIS PENERAPAN METODE FIFO PADA PERSEDIAAN BARANG DAN PENGARUHNYA TERHADAP HARGA POKOK PENJUALAN DI LUVENA KIDS WEAR STORE. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM AHMAD DAHLAN.
Skripsi Mutmainnah.pdf
Download (3MB)
Abstrak
Hasil penelitian menunjukkan pada analisis data persediaan
Luvena Kids Wear Store yaitu menggunakan pencatatan
akuntansi persediaan FIFO periodik, dimana hasil akhir
persediaan barang sesuai dengan analisis penerapan metode
FIFO. Berdasarkan hasil wawanacara dan juga dilihat dari
analisis penerapan metode yang digunakan melalui dokumen
pecatatan penjualan dan pemebelian pada data persediaan
vi
barang, perhitungan persediaan barang pada usaha dagang,
dimana nilai yang diperoleh menunjukan nilai persediaan akhir
sebesar 730 unit/kuantitas dalam satu periodik dengan saldo
Rp. 28.810.000. Setelah mengetahui analisis penerapan metode
yang digunakan adalah penerapan metode FIFO, maka
kemudian dilakukan analisis perhitungan HPP dengan jumlah
senilai Rp 85.190.000 dan untuk analisis perhitungan laba kotor
menunjukan hasil yaitu senilai Rp 42.960.000. Analisis
perhitungan HPP dan laba kotor digunakan untuk mengatahui
jumlah atau nilai beban baiaya usaha dan keuntungan usaha.
Setelah dilakukan analisis dan perhitungan HPP dan laba kotor,
dilakukan pengujian hipotesis untuk mengetahui pengaruh
metode FIFO terhadap HPP. Dari hasil hipotesis dengan
menggunakan bantuan aplikasi SPSS 24 menunjukkan hasil
yang negatif yaitu variabel x (Penerapan Metode FIFO) dan
variabel Y (Harga Pokok Penjualan) tidak memiliki pengaruh
yang signifikan. Persamaan regresinya menjadi Y =
8218407,931-0,92x dan X =(0,460 > 0,05) yang artinya model
persamaan regresi tidak signifikan (linear) hasil intervasi
tersebut menjelaskan bahwa menggunakan metode FIFO tidak
dapat mempengaruhui harga pokok penjualan.
Tipe Dokumen: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Skripsi) |
---|---|
Fakultas/Jurusan: | Fakultas Ekonomi dan Hukum Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | asriani |
Date Deposited: | 03 Aug 2023 03:50 |
Last Modified: | 03 Aug 2023 03:50 |
URI: | https://repository.uiad.ac.id/id/eprint/1209 |