ISNAENI, ISNAENI (2024) PROBLEMATIKA GURU PAI DALAM PENYUSUNAN MODUL PEMBELAJARAN KURIKULUM MERDEKA DI SMK NEGERI 1 SINJAI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM AHMAD DAHLAN.
Full text not available from this repository.Abstrak
Hasil penelitian menunjukkan, Pertama, Problematika Guru PAI dalam penyusunan
modul pembelajaran kurikulum merdeka di SMK Negeri 1 Sinjai meliputi: a) Problematika
dalam analisis kebutuhan dimana guru terkadang kesulitan dalam memahami metode yang
tepat sesuai terhadap kebutuhan peserta didik dan kurikulum; b) Problematika dalam
melakukan desain yaitu minimnya pemahaman guru terkait dengan penyusunan modul
pembelajaran; c) Problematika dalam implementasi yaitu masih minimmnya perangkat
pendukung dalam implementasi modul pembelajaran termasik sarana dan prasarana; d)
Problematika dalam melakukan penilaian yakni guru masih kesulitan dalam melakukan
penilaian dan membuat soal yang sesuai; e) Problematika dalam melakukan evaluasi yakni
keterlambatan peserta didik dalam memahami materi yang telah diberikan sehingga
mempengaruhi guru dalam tahap evaluasi; f) Problematika dalam jaminan kualitas dengan
keterbatasan kemampuan guru, peserta didik serta sarana dan prasarana mempengaruhi guru
dalam jaminan kualitas modul yang telah disusun. Kedua, Faktor penghambat guru PAI
dalam penyusunan modul pembelajaran kurikulum merdeka di SMK Negeri 1 Sinjai
meliputi: a) Kurangnya kesiapan pemerintah dalam meluncurkan kurikulum merdeka; b)
Tidak adanya ketentuan baku dalam merancang modul pembelajaran; c) Kurangnya sarana
dan prasarana; d) Kurangnya pemahaman guru terkait dengan penyusunan modul
pembelajaran kurikulum merdeka; e) Faktor internal dan eksternal dalam penerapan
kurikulum merdeka; f) Pemahaman guru tentang IT yang masih kurang. Ketiga, Langkah
langkah guru PAI dalam meminimalisasi problematika penyusunan modul pembelajaran
kurikulum merdeka di SMK Negeri 1 Sinjai diantaranya: a) Meningkatkan pemahaman
terkait dengan Kurikulum Merdeka; b) Melakukan pengembangan diri dalam penyusunan
modul secara mandiri melalui internet; c) Memaksimalkan diri dalam mempelajari IT; d)
Meningkatkan pemahaman pada setiap elemen yang terdapat dalam modul pembelajaran; e)
Menggunakan perangkat pribadi guru PAI dalam menyusun modul pembelajaran; f)
Melakukan pembelajaran mandiri dalam menyusun modul pembelajaran.
Tipe Dokumen: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Skripsi) |
---|---|
Fakultas/Jurusan: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | asriani |
Date Deposited: | 30 Jan 2025 02:55 |
Last Modified: | 30 Jan 2025 02:55 |
URI: | https://repository.uiad.ac.id/id/eprint/1655 |